Visi dan misi perusahaan adalah menghadirkan mahakarya-mahakarya seni serta kreasi yang tidak terbayangkan sebelumnya dengan kualitas yang tidak kalah atau bahkan lebih baik dari produk buatan luar negeri.
Kebutuhan pemenuhan produk atas desain menjadi sebuah masukan bagi kami untuk menciptakan sebuah brand yang dapat menjawab tantangan desain para desainer berbakat.
Untuk itulah pada tahun 2015 kami memperkenalkan brand Javier untuk menjawab tantangan desain atas produk-produk loose furniture, cabinet, wall panel untuk pemenuhan kebutuhan bagi proyek-proyek desain interior.